convert format flasdisk FAT ke NTFS




1. Klik menu Start pada Windows XP, klik Run, ketik cmd, tekan Enter.
2. Akan ada Command Prompt yang terbuka. ketik kode di bawah:
convert e: /fs:ntfs
(e= drive dimana Flashdisk anda berada contoh D, E, F, G)
3. Proses format akan berjalan dan akan memakan waktu beberapa menit, setelah itu format flaskdisk anda akan berubah ke NTFS.
*************yongkrayy***************
> KELEBIHAN FAT 32
- Menggunakan 32 bits untuk merepresentasikan cluster
- FAT32 menyediakan ukuran drive lebih besar.Ukuran yang disediakan sampai dengan 2 terabytes (Tb) , bandingkan dengan FAT 16 yang hanya 2GB.
- Microsoft Windows 2000 hanya menyediakan ukuran partisi sampai 32Gb
- FAT32 menggunakan tempat lebih efisien. FAT32 menggunakan ukuran cluster yang lebih kecil ( 4KB cluster untuk ukuran drive 8 GB), lebih efisien 10 s/d 15 persen dibandingkan FAT atau FAT16. Ukuran minimum untuk partisi FAT32 sekitar 260 MB.
- FAT32 lebih kuat. FAT32 dapat menampung folder utama dan dapat menggunakan backup copy dari tabel alokasi file daripada default copy. Oleh karena itu FAT32 lebih tidak rentan dari kegagalan dibandingkan FAT16.
- FAT32 lebih fleksibel. Folder utama pada FAT32 adalah rantai grup biasa, jadi dapat ditempatkan di mana pun pada drive dan tidak ada lagi batasan jumlah masukan untuk folder.Ukuran partisi FAT32 dapat diubah-ubah, tapi tidak dapat diimplementasikan pada initial release.
- Dapat mencari direktori asas (root directory) dan menggunakannya sebagai salinan backup FAT dan ini akan mengelakan komputer dari bertemunya/ tabrakan antar program
(crash).
- Apabila suatu file disimpan atau suatu program diinstall komputer akan menyimpan semua data mengenai aktivitas tersebut di satu kawasan kecil dalam Harddisk yang dinamakan cluster.
- Semakin kecil ukuran cluster, semakin baik data itu disimpan dan diurus. Ukuran cluster ditentukan oleh partisi dan partisi ditentukan oleh sistem file yang ditetapkan semasa Harddisk diformat.
- Hanya memakan cache memory sekitar 1%

> KEKURANGAN FAT 32
- Microsoft akan mendukung fungsional dari file system FAT32 dalam membaca error-error secara bebas dan menyimpan file-file baik dalam bentuk nyata (real mode) maupun bentuk terlindungi (protect mode). Microsoft mendukung fasilitas real dan protected mode termasuk pada Windows 95.
- Untuk program-program legacy yang tidak akan diinstall pada FAT32 atau tidak akan menyimpan file-file atau membaca mereka, kita harus menghubungi pabrik dari software tersebut.
- Walaupun file system FAT32 mendukung ukuran hard disk sampai 2 terabytes (TB), beberapa hard disk kemungkinan tidak dapat mengisi partisi yang dapat dinyalakan lebih besar dari 7,8 gigabytes(GB) karena keterbatasan dari sistem I/O dasar (BIOS) INT13 interface
- bila komputer hang dan melakukan reset, maka komputer otomatis akan melakukan scandisk
- buruk pada grafis, terlihat bila kita menggambar garis, yang terlihat lurus, begitu melakukan printing yang didapat ialah garis yang sedikit miring.

KELEBIHAN FAT32
Filesistem FAT32 sudah cukup dikenal bagi pengguna windows, khususnya windows ME kebawah. Filesistem ini bekerja dengan menempatkan file dalam tabel-tabel yang telah terindeks dan orang bule bilang File Allocation Table (FAT). File sistem ini pun memiliki berbagai versi yaitu FAT, FAT16, FAT32 dan FAT64 (exFAT). FAT64 atau yang sering disebut extended FAT (exFAT) adalah versi terbaru dari pengembangan filesistem FAT. Filesistem exFAT ini muncul di service pack pertama windows vista. Back to topic, filesistem FAT32 memiliki kelebihan yaitu performa yang cukup baik untuk menghandle kapasitas hardisk yang tidak terlalu besar. Konon, untuk partisi hardisk yang kecil, performa FAT32 lebih baik ketimbang NTFS, benarkah? Entahlah, saya tidak berani memastikan tanpa dilakukanya pengujian atau benchmarking. Kelebihan lain yang saya ketahui dari hasil pencarian adalah kompatibilitas terhadap data dan software lawas. Ya jelas saja, hampir semua sistem operasi (microsoft maupun non-microsoft) mampu melakukan read-write terhadap partisi FAT32. FAT32 merupakan filesistem ideal untuk sistem operasi windows 9x dan windows ME.
KEKURANGAN FAT32
Kekurangan yang paling mencolok filesistem FAT32 ini adalah penanganan kapasitas besar (diatas 32GB). Konon, performa FAT32 kurang mumpuni untuk menangani kapasitas besar, bahkan sistem operasi windows membatasi besaran partisi maksimum untuk filesistem FAT32 hingga 32gb saja. FAT32 juga memiliki kekurangan untuk urusan keamanan yaitu, FAT32 tidak memiliki fitur enkripsi data. Masa sekarang ini, enkripsi data cukup penting agar data tidak jatuh ke tangan yang tidak berhak. FAT32 juga memiliki kelemahan yang cukup fatal bagi orang-orang yang sehari-hari berkecimpung dengan file-file berukuran besar, misal seorang editor video. Mengapa? Filesistem FAT32 tidak mampu menampung single file berukuran 4gb atau lebih. Tidak hanya itu, beberapa orang berpendapat bahwa filesistem FAT32 ini lebih mudah terfragmentasi dibanding NTFS, jika fragmentasi meningkat, tentu berforma akan turun. Seseorang pernah berpendapat bahwa filesistem FAT32 kurang baik untuk digunakan instalasi windows yang berbasis NT. Bahkan, ada yang mengeluh windows xp nya bekerja tidak maksimal karena partisi tempat windows xp diinstal menggunakan FAT32. Benar tidaknya pendapat ini, saya kurang tau.
Bila dibandingkan dengan FAT32 bit yang ukuran satu clusternya 4 KB (4.096 byte) tanpa melihat kapasitas hard disk, akan nampak sekali pemborosannya. Untuk 50 buah file tersebut pada FAT32 bit hanya membutuhkan ruang sebanyak 4 KB X 50 = 200 KB atau 0,2 MB. Sehingga Anda akan menghemat sekitar 10-15% dari keseluruhan ruang kapasitas hard disk dengan FAT32.
Bila Anda mempartisi hard disk yang berukuran 512 MB, dengan menggunakan FDISK dari OSR2, Anda akan ditanya apakah akan menggunakan fasilitas untuk hard disk yang besar. Jika jawaban ''Ya'', maka setiap partisi lebih besar dari 512 KB akan menggunakan FAT32. Cara ini akan menghancurkan setiap data dalam hard disk, akibat terjadinya perpindahan data dari FAT16 ke FAT32.
Apabila Anda tidak ingin kehilangan data yang berpindah dari FAT16 ke FAT32 gunakan program utilitas Partition Magic atau Partition-It. Partition Magic ini dapat mengkonversi FAT16 menjadi FAT32 tanpa merusak data di dalam hard disk. Program tersebut juga akan memperlihatkan berapa MB penghematan kapasitas dengan memakai FAT32.
Kompatibilitas
Meski FAT32 punya keunggulan, namun terdapat pula kekurangannya. Ia tidak kompatibel dengan semua program aplikasi yang menggunakan arsitektur FAT16 seperti DOS dan Windows 95 versi sebelum OSR2, Windows NT dan Linux. Artinya sistem dengan FAT32 tidak dapat diakses oleh sistem operasi tersebut.
Untuk mengakses partisi FAT32 dari disket booting Anda membutuhkan Windows Startup Disk yang menggunakan OSR2. Software Norton Utility juga mengalami masalah dengan FAT32, tetapi pada NU versi 2.0 sudah mendukung FAT32. Windows 98 juga mendukung FAT32.
Windows 95 keluar dengan dua versi yaitu Service Release1 dengan FAT16 dan OEM Service Release 2 (OSR2) dengan FAT32. OSR2 adalah versi Windows 95 dengan tujuan utama mendukung perangkat-perangkat baru seperti MMX, USB, LS 120 MB, Removable IDE media, PCCard32 dan lain-lain. Juga disertakan perbaikan-perbaikan bug versi sebelumnya dan program-program tambahan seperti Internet Explorer, Netmeeting, DirectX dan lain-lain.
Untuk melihat versi windows 95 Anda, klik kiri pada ''My Computer''. Bila tercantum 4.00.950 B atau 4.00.1111 B, berarti Windows 95 Anda adalah OSR2 dan mendukung file sistem FAT32.(Andi Susilo/STIMIK-AKI Semarang/Mikrodata-35)



> SEJARAH NTFS
Pada awal tahun 90-an, Microsoft memutuskan untuk menciptakan sebuah sistem operasi dengan kualitas tinggi, penampilan menarik, dapat dipercaya dan aman. Tujuan dari sistem operasi ini adalah sebagai pijakan bagi Microsoft dalam bisnis yang menguntungkan ini dan meraih pangsa pasar yang luas. Pada waktu itu sistem operasi unggulan Microsoft adalah MS-DOS dan Windows 3.x yang memberikan kekuatan yang diperlukan Microsoft untuk bersaing dengan sistem UNIX.

Namun ada satu kelemahan yang tidak dapat ditutupi, yaitu kedua sistem operasi tersebut menggunakan FAT file system yang memiliki kelemahan kurangnya keistimewaan yang dibutuh- kan pada sistem operasi baru akan diproduksi itu. Kelemahan itu antara lain pada data storage dan management, sistem jaringan komputer, dan environment yang mendukung.

Untuk mengatasi kepincangan pada Windows NT yang merupakan produk terbarunya, maka Microsoft menciptakan sebuah file system baru, yaitu New Technology File System disingkat NTFS.NTFS diciptakan dengan memadukan suatu konsep file system lain, HPFS, yang digunakan pada OS/2 ditambah teknologi baru hasil temuan Microsoft sendiri.

> TUJUAN NTFS
- Reliability:
satu hal yang penting dari sebuah file system yang serius adalah bahwa file system tersebut harus dapat pulih kembali dari masalah tanpa kehilangan data hasil. Disini NTFS mencegah hilangnya data dan memperkecil toleransi dari kesalahan dalam processing.
- Security dan Access Control:
Kelemahan dari FAT adalah ketidakmampuan mengontrol akses file atau folder dari hard disk, sehingga memungkinkan pihak luar untuk mengubah data pada suatu sistem jaringan.
- Breaking Size Barriers:
karena pada sistem FAT dalam hal ini FAT16 tidak dapat mempartisi lebih dari 4GB, sedang NTFS didesain untuk partisi yang jauh lebih besar
- Storage Efficiency:
NTFS lagi-lagi memperbaiki kelemahan pada FAT16 karena pada sistem ini memungkinkan terjadinya ketidakefisienan pada penyimpanan pada kapasitas harddisk. Untuk itu NTFS menggunakan metode lain dalam alokasi kapasitas hard disk tersebut.
- Long File Names:
NTFS memungkinkan nama sebuah file hingga 255 karakter, dibandingkan dengan pada FAT adalah 8+3 karakter.
- Networking:
saat ini networking berkembang pesat dengan NTFS memungkinkan networking dalam skala besar.
- Storage Fault Tolerance:
Data-redundant storage methods dapat diterapkan pada NTFS. Hal ini berguna dalam menjamin dan melindungi jika suatu data/berkas mengalami kerusakan dengan mengkopi ulang data yang sama dari disk mirror.
- Multiple Data Stream:
NTFS dapat terdiri dari lebih 1 stream. Stream tambahan ini dapat berisi berbagai jenis data, walau data itu hanya mendeskripsikan berkas atau metadata.
- Unicode Names:
Unicode merupakan paket karakter standar yang digunakan pada NTFS dan menggantikan karakter older-single byte ASCII. Setiap karakter pada kebanyakan bahasa yang natural adalah direpresentasikan dengan double-byte number dalam paket karakter Unicode.
- Improved File Attribute Indexing:
Dalam NTFS juga terdapat kemampuan untuk memberi indeks pada atribut berkas, fungsinya ialah sebagai penglokasian dan sorting.
- Data Compression:
Dalam kompresi data metode yang digunakan adalah Lempel-Zip Compression. Dengan algoritma ini dipastikan tidak ada data yang hilang pada proses kompresi.
- Encryption:
NTFS juga menyediakan Encrypted File System atau EFSuntuk perlindungan cryptografic pada berkas atau direktori.
- Reparse Points:
Dalam NTFS, sebuah berkas atau direktori dapat berisi reparse point, dimana terdapat sekumpulan dari user-defined data.

(TABEL PERBANDINGAN FAT DAN NTFS)
KELEBIHAN NTFS
NTFS (New Technology File System) adalah file sistem default untuk windows NT. File sistem ini memiliki sejumlah kelebihan dalam menangani partisi dengan kapasitas besar. NTFS ini juga memperhatikan soal keamanan karena dilengkapi dengan fitur enkripsi data. Selain itu, NTFS memiliki fitur disk compression untuk menghemat space hardisk. Ada yang berpendapat, jika fitur disk compression diaktifkan, maka performa akan menurun. NTFS merupakan journaling file sistem, yaitu mencatat informasi mengena file yang ada, jika sewaktu-waktu file rusak/hilang, akan lebih mudah untuk perbaikanya. Kelebihan lain dari NTFS adalah kecepatan random access terhadap file yang terdapat di dalamnya, karena NTFS memiliki fitur indexing yang baik, hal ini menguntungkan jika pengguna sering melakukan searching file dibanding FAT32. File sistem ini ideal untuk sistem operasi windows yang berbasis NT (windows 2000 keatas). Konon, sistem operasi yang berbasis windows NT akan berjalan lebih cepat dan lebih stabil diatas partisi NTFS ini.
KEKURANGAN NTFS
Kekurangan NTFS yang sering dibicarakan adalah kompatibilitas terhadap software atau operating sistem lawas seperti win 9x dan ME. Sistem operasi lama milik microsoft ini tidak mampu membaca file sistem NTFS. Selain itu, beberapa orang menilai bahwa file sistem NTFS ini tidak universal, karena OS selain microsoft tidak mampu melakukan read-write pada partisi NTFS, namun hal ini sudah terselesaikan. Terselesaikan? Ya, saat ini distro linux telah mampu melakukan read-write file sistem NTFS dengan modul ntfs-3g. Ada yang berpendapat bahwa partisi berfile sistem NTFS akan susah diperbaiki jika terjadi masalah, benarkah? Dulu mungkin benar, tapi sekarang belum tentu. Saat ini file sistem NTFS sudah cukup populer, sehingga muncul tool-tool recovery yang mendukung recovery data dan perbaikan partisi berfile sistem NTFS. Bahkan saya pernah mengalami 2 partisi di hardisk saya hilang karena suatu kesalahan, 1 berfile sistem NTFS dan satunya lagi berpartisi FAT32, saya pun melakukan recovery data, hasilnya? Data saya di partisi NTFS kembali 100% dan FAT32 hanya kembali 60%.
KESIMPULAN
Setiap jenis filesistem memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Menurut pendapat saya, NTFS lebih unggul bahkan mungkin microsoft juga berpendapat sama, jika tidak, mengapa default file sistem windows vista dan windows 7 adalah NTFS


Perbandingan FAT32 VS NTFS
Ainun Machfudin, 08 Januari 2009
Berikut ini akan dibandingkan kinerja dan kemampuan dari FAT32 dengan NTFS.

Kecepatan akses
NTFS dapat mengakses file dengan cepat karena NTFS menyimpan data atribut dalam MFT, namun jika file terfragmentasi menjadi banyak bagian, maka perpindahan head dari disk akan memperlambat pengaksesan.
Pada FAT32, proses pengaksesan file akan jauh lebih lambat jika file terfragmentasi dan bagian-bagiannya tersebar berjauhan dalam disk.
Pada NTFS satu cluster direpresentasikan dengan 1 bit, sehingga NTFS membutuhkan waktu yang jauh lebih sedikit untuk menemukan free space dibandingkan dengan FAT32.
Dalam pencarian free cluster, FAT melakukan pemeriksaan pada tabel FAT untuk menemukan free cluster.
Secara umum NTFS mempunyai kecepatan akses file yang lebih baik daripada FAT32.


Ukuran partisi dan banyak file
Baik NTFS maupun FAT32 mempunyai ukuran maksimum partisi sebesar 2 terabytes.
NTFS memiliki ukuran maksimum file yang hampir tidak terbatas, terbatas sampai sebesar ukuran partisi. Sedangkan FAT32 mempunyai ukuran maksimum file sebesar 4 gigabytes.
NTFS dan FAT32 mempunyai jumlah maksimum file yang hampir tidak terbatas.
FAT32 mempunyai batas maksimum jumlah cluster sebanyak 268.435.456 cluster dalam satu partisi, sedangkan NTFS jumlah cluster maksimumnya hampir tidak terbatas.
Struktur direktori NTFS lebih efektif daripada FAT32. jika dalam suatu direktori terdapat ribuan file maka kecepatan NTFS jauh lebih cepat daripada FAT32.

Keamanan data
NTFS memiliki built-in security, yang memungkinkan untuk mengatur permission dari masing-masing file maupun direktori. Hal ini merupakan salah satu keunggulan NTFS yang tidak dimiliki FAT32.
keunggulan ini menyebabkan NTFS sangat baik untuk komputer yang berbasis network.

Daya tahan
NTFS menggunakan standart transaction logging, sehingga pemulihan terhadap kesalahan yang tidak diinginkan dapat dilakukan dengan mudah.
FAT32 tidak memiliki metode untuk melakukan perbaikan dan pemulihan data, sehingga sistem ini rentan terhadap kerusakan.
NTFS lebih unggul dari FAT32 dalam hal daya tahan dan keamanan data.



**SELAMAT MENCOBA**
 
Like dapet pahala...yongkrayyy